Sabtu, 16 Mei 2015

Banyak Vendor Global Tertarik Chip MediaTek 10-core

Woro Ari Prianto - Tabloidpulsa
Sabtu, 16 Mei 2015 21:22 WIB



Perangkat smartphone dengan tenaga CPU yang mumpuni tentulah menjadi dambaan para pengguna ponsel pintar. Dan di sini tentulah wilayahnya si empunya pabrikan alias vendor untuk menyediakan kebutuhan masyarakat tersebut. Seperti lansiran Digitimes, dimana beberapa vendor global diketahui mulai melirik chipset MediaTek 10-core Helio X20.

Ditengarai Sony, LG Electronics, HTC, Lenovo, Meizu, ZTE, Huawei dan Xiaomi tertarik untuk mengawinkan chipset prosesor 20nm MediaTek Helio X20 tersebut pada perangka terbarunya yang akan datang.


Jumat, 15 Mei 2015

Skype Rilis Fitur Terjemahan Real-Time

Advent Jose - Okezone
Jum'at, 15 Mei 2015 19:08 WIB

Skype Rilis Fitur Terjemahan Real-Time
Skype rilis fitur terjemahan real time (foto : Stuff)

REDMOND - Aplikasi panggilan video dan suara berbasis internet, Skype, merilis fitur Skype Translator untuk penggunanya. Melalui fitur tersebut Microsoft berambisi ingin memudahkan setiap orang di dunia untuk berkomunikasi meskipun menggunakan bahasa yang berbeda.

Skype Translator adalah layanan yang ditambahkan oleh Microsoft kepada Skype, sehingga aplikasi tersebut dapat menerjemahkan secara langsung (real-time) komunikasi yang dilakukan oleh dua orang yang menggunakan bahasa berbeda.


Kamis, 14 Mei 2015

Xiaomi Mi 4i Meluncur di Indonesia Pada 19 Mei

Woro Ari Prianto - Tabloid Pulsa
Kamis, 14 Mei 2015 19:14 WIB



Apa yang sudah ditunggu oleh fans smartphone Xiaomi akhirnya bakal segera kesampaian. Adalah Xiaomi Mi 4i, yang dijadwalkan bakal resmi meluncur di Indonesia pada hari Selasa, 19 Mei 2015 mendatang dengan mengambil tempat di bilangan Jakarta.

Seperti diketahui, Xiaomi Mi 4i sebelumnya telah resmi menyambangi pasar India pada 23 April lalu, dimana di negeri Bollywood tersebut smartphone Mi 4i dibanderol sekitar Rp2,6 jutaan. Belum diketahui berapa harga Xiaomi Mi 4i ini nantinya di pasar Indonesia, yang biasanya akan diluncurkan menggandeng situs e-commerce seperti produk Xiaomi lainnya.


Pre-Order ZenFone 2 Dimulai 14 Mei 2015

Ahmad Luthfi - Okezone
Kamis, 14 Mei 2015 13:30 WIB

Pre-Order ZenFone 2 Dimulai 14 Mei 2015
Asus Zenfone 2 (Foto: Vr-zone)

TAIPEI - Asus mulai membuka pre-order ZenFone 2 yang dimulai pada 14 Mei 2015. Nantinya, pengguna bisa mengambil pesanan ZenFone 2 mereka pada 16 Mei 2015.

Dilansir Vr-zone, Kamis (14/5/2014), pre-order ZenFone 2 (ZE551ML) dengan RAM 4GB dan storage 32GB akan tersedia melalui Asus Online Store dan Lazada. Selain itu, handset tersebut juga tersedia di Asus Authorised Retailers, Asus Brand Stores, Asus Online Store, M1 dan StarHub Shop pada 16 Mei 2015.


Facebook Mulai Luncurkan Instant Article

Yoga Hastyadi Widiartanto - Kompas
Kamis, 14 Mei 2015 07:43 WIB


CEO Facebook Mark Zuckerberg

KOMPAS.com - Cita-cita Facebook untuk menjadi pengepul berita resmi diwujudkan dalam bentuk fitur bernama Instant Article yang mulai diluncurkannya, Rabu (13/5/2015) waktu setempat.

Instant Article ini berhasil diwujudkan Facebook melalui bekerja sama dengan sembilan penerbit, yaitu Times, BuzzFeed, The Atlantic, National Geographic, NBC News, The Guardian, BBC News, Bild dan Der Spiegel.

Fitur tersebut menjadi satu dengan aplikasi Facebook mobile. Efeknya adalah membuat berita-berita dari para penerbit rekanan mereka dapat dibuka 10 kali lebih cepat dibandingkan dengan membukanya di laman web resmi penerbit itu.