Rabu, 27 Mei 2015

Microsoft Siapkan Lumia 840

Woro Ari Prianto - Tabloidpulsa
Rabu, 27 Mei 2015 18:32 WIB



Kabar terbaru dari Microsoft, yang terindikasi menyiapkan smartphone baru. Disebutkan vendor software dan smartphone ini akan menghadirkan Lumia 840, dalam varian SIM tunggal dan dual SIM. Informasi tersebut diperoleh dari data impor di India via Zauba, dimana smartphone ini masuk untuk menjalani proses pengujian.


Perangkat Microsoft yang masih misterius tersebut, seperti rumor sebelumnya akan mengusung layar 5,7 inci (QHD), prosesor octa-core Qualcomm, RAM 3GB, memori internal 32GB, slot microSD, kamera 20 MP (belakang), kamera 5 MP (depan), baterai 3300mAh dan menjalankan sistem operasi Windows Phone 8.1 GDR2 dengan Lumia Denim. Tentu saja di sini kedepannya akan memperoleh update ke Windows 10.



Berdasarkan data impor tersebut, Lumia 840 diketahui banderolnya USD $600 atau Rp7,8 juta. Cuma, data impor ini tercatat jarang sekali memperlihatkan harga asli dari produk. (Woro Ari Prianto)

Tidak ada komentar:

Posting Komentar